Selasa, 08 Juni 2010

Guru Gaul, Pake Facebook n Twitter Utk Update ILMU

Zaman udah makin berkembang begini, cara mendidik juga harus makin berkembang. Pendidik harus bisa memasukkan diri ke para siswa/i sehingga penyampaian pelajaran juga akan semakin mudah diterima oleh para siswa/i.
Seandainya saya berkesempatan menjadi seorang Guru dan kemudian kalau ditanya cara belajar yang bagaimana yang bisa membuat para siswa tidak jenuh serta menerima penyampaian materi pelajaran dengan lebih mudah? Sebuah fikiran terlintas di fikiran saya dan satu yang akan saya manfaatkan saat itu, yakni satu hal yang sifatnya efisien, fleksibel serta update dalam perkembangannya. Jawabannya adalah penggunaan sebuah situs jejaring sosial bernama Twitter dalam proses belajar mengajar, ALASANNYA mudah karena Twitter merupakan situs jejaring sosial yang paling mudah membagikan informasi-informasi UPDATE saat ini (seperti tagline nya yang baru “WHAT’S HAPPENING”) oleh karena itu situs jejaring sosial tersebut merupakan target utama para pendidik untuk melemparkan misinya memberi pengajaran secara santai sambil mengenal perkembangan teknologi komunikasi di zaman ini.
Lewat twitter para pengajar juga mampu menyebarkan benih-benih ilmu secara perlahan-lahan namun pasti, mengingatkan para siswa untuk dapat lebih update terhadap ilmu pengetahuan tidak hanya semata menggunakan twitter untuk urusan pergaulan dan hiburan saja.
 

Cara saya melakukan proses belajar mengajar lewat TWITTER ketika sedang berandai-andai menjadi guru ialah:
•    Siswa wajib menjadi followers si GURU GAUL
•    Melemparkan latihan kuis ringan berkaitan dengan pelajaran yang diajarkan (waktu kuis harus ditentukan agar semua siswa dapat mengikutinya)
•    Sistem retweet estafet, dari GURU GAUL (meretweet) ke salah seorang SISWA GAUL (meretweet) ke TEMAN SISWA GAUL (meretweet) ke SISWA GAUL LAINNYA sampai seluruh siswa kebagian pertanyaan kuis yang kemudian jawaban dari pertanyaan di retweet kembali ke GURU GAUL
•    Kuis tersebut akan masuk ke daftar nilai sebagai nilai tambahan para siswa di kelas
•    Peringkat 5 nilai terbesar akan di umumkan lewat tweet-an GURU GAUL kemudian akan diumumkan secara resmi di depan kelas
•    Kuis berjalan sesering mungkin dalam sebulannya agar proses PEMBELAJARAN GAUL akan semakin efektif dan melekat di otak siswa
•    Engga hanya kuis GURU GAUL juga bisa meretweet siswa-siswa gaulnya ketika hendak memberikan sebuah topik untuk dijadikan tugas

 

Tujuannya sendiri adalah agar para siswa dapat bermain sambil belajar, melatih otaknya, dengan santai dan jauh dari kejenuhan. Dan pengguna Twitter yang sebagian besar merupakan para siswa dapat aktif menggali ilmunya sambil bersosial di dalam situs jejaring sosial yang mungkin sedang hot-hotnya digunakan di Indonesia. Jauh dari sia-sia sekaligus punya banyak manfaat.
 

Buka Mata Kamu Lebar-lebar, dan temukan inovasi teknologi lainnya!!

0 komentar:

Facebook CHAT

Jika anda sudah memiliki account Facebook, Klik "Connect", Jika belum memiliki account Facebook, Klik "Sign Up"
Widget by: Facebook Develop by: SMAMIT AL-SALMAN Thank's to: Aliya Izet BY